Tanya Ners – Bagaimana cara merangsang Let Down Reflex dengan mudah? Let Down Reflex adalah kunci agar mendapatkan hasil ASI melimpah. Jika Moms mengalami ASI yang keluar sedikit atau tidak terlalu lancar, ini adalah cara yang tepat untuk mengatasi permasalahan tersebut.
Cara Merangsang Let Down Reflex
Ada beberapa cara merangsang Let Down Reflex agar hasil ASI yang dikeluarkan bisa maksimal. Beberapa cara ini bisa Moms lakukan dengan mudah di rumah. Ketika melakukan Let Down Reflex, maka Moms akan mengeluarkan dua hormon yaitu hormon prolaktin dan oksitosin ke dalam darah. Hormon prolaktin dapat membantu produksi banyak ASI, sedangkan hormon oksiton dapat membantu ASI untuk keluar.
1. Mandi Air Hangat Atau Kompres Peyudara
Cara pertama yang bisa Moms lakukan adalah dengan mandi air hangat atau melakukan kompers payudara dengan handuk hangat. Dengan cara ini maka Moms akan lebih rileks untuk melakukan Let Down Reflex.
2. Ciptakan Kondisi Lingkungan yang Mendukung
Untuk melakukan Let Down Reflex perlu menciptakan kondisi lingkungan yang mendukung agar hasil yang didapatkan juga maksimal. Pastikan Moms memilih tempat yang tenang dan nyaman sebelum melakukannya. Dengan lingkungan yang tepat maka juga akan memicu hotmon oksitosin yang dapat memicu Let Down Reflex.
3. Melakukan Pijatan Ringan Pada Payudara
Cara selanjutnya adalah Moms bisa melakukan pijatan ringan di area payudara secara lembut sebelum menyusui si kecil. Hal ini juga berlaku ketika Moms ingin memerah ASI dengan pompa ASi. Dengan melakukan pijatan ringan di area payudara selama beberapa menit, maka akan memicu Let Down Reflex. Sehingga ASI yang dihasilkan akan maksimal dan berlimpah.
Baca juga : Tak Perlu Khawatir, Begini Cara Menyimpan ASI Saat Traveling!
4. Cobalah Untuk Rileks
Setelah kondisi lingkungan sudah mendukung, Moms juga perlu untuk rileks agar bisa memicu Let Down Reflex. Moms bisa duduk atau berbaring dengan posisi yang lebih nyaman. Rilekskan tubuh dan pikiran sehingga Moms bisa lebih tenang dari stress. Mendengarkan musik yang Moms suka juga dapat membantu untuk lebih rileks. Selain itu Moms juga bisa melakukan hal yang disukai lainnya.
5. Perbanyak Kontak Dengan Si Kecil
Cara lainnya yang bisa Moms lakukan adalah dengan memperbanyak kontak dengan si kecil. Moms bisa menempatkan si kecil di dada dengan kontak langsung dari kulit ke kulit. Lalu Moms bisa melihat, menyentuh dan mencium si kecil. Fokuskan indra perasa saat melakukan kegiatan tersebut pada si kecil. Apabila Moms dalam kondisi yang jauh dengan si kecil, Moms bisa melihat foto si kecil agar terangsang mengeluarkan hasil ASI yang maksimal.
Baca juga : Ini Cara Mencuci Pompa ASI dan Mensterilkannya!
Tanda Moms Mengalami Let Down Reflex
Ada beberapa sinyal tubuh ketika Moms mengalami Let Down Reflex. Ketika Moms mengalami sinyal dari tubuh tersebut, maka hasil ASI yang diperoleh akan bisa lebih maksimal. Oleh karena itu Moms harus peka ketika hal tersebut terjadi. Beberapa ciri-ciri ketika Moms mengalami Let Down Reflex adalah sebagai berikut :
- Susu menetes dari payudara secara tiba-tiba
- Merasa haus dan mengantuk
- Si kecil merubah pola hisapan
- Perasaan kenyang secara tiba-tiba
- Sensasi kesemutan dan kencang pada payudara sebelum dan saat proses menyusui
Baca juga : Mengenal Apa Itu Let-Down Reflex Saat Menyusui dan Cara Menstimulusnya!
ASI Maksimal, Bayi Tumbuh Optimal
Itu dia beberapa cara merangsang let down reflex agar hasil ASI Moms bisa lebih maksimal. Agar hasil ASI lebih melimpah, Moms bisa belajar di Kelas ASI dari Tanya Ners bersama perawat berpengalaman, secara online. Di kelas ini akan diajarkan bagaimana mempersiapkan fase menyusui si kecil mulai dari cara meningkatkan produksi susu si kecil, strategi perah asi selama bekerja, cara penyimpanan ASI yang tepat dan banyak lainnya. Untuk informasi lebih lanjut, klik tombol WhatsApp dibawah ini ya!
*Artikel ini telah ditinjau oleh Ns. Almira Istiqomah, S.Kep
Referensi :
- https://www.pregnancybirthbaby.org.au/let-down-reflex
- https://health.clevelandclinic.org/breastfeeding-let-down
- https://www.thebump.com/a/breastfeeding-let-down-reflex